Theopilus Ginting Serahkan Bantuan Beras PPKM Di Kantor Pos

Berita Karo.OLNewsindonesia.Minggu(15/08/21)

Usai menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran,di Desa Lau Baleng Kecamatan Lau Baleng Kabupaten Karo, Pemkab Karo melalui Wakil Bupati Karo bersama Ketua TP. PKK Kab Karo langsung bergerak bersama rombongan untuk menyerahkan bantuan Beras PPKM.

Penyerahan bantuan PPKM tersebut diberikan Pemkab Karo dalam hal ini, Theopilus Ginting selaku wakil Bupati Karo kepada masyarakat Desa Lau Solu dan Desa Tanjung Pama yang diserahkan secara simbolis di Kantor Pos Laubaleng Kabupaten Karo,Minggu (15.08.2021)

Kiranya bantuan beras PPKM ini dapat bermanfaat bagi masyarakat sehingga dapat terbantu terlebih dimasa PPKM akibat Covid-19 ini.” ungkap Wakil Bupati Karo,sembari menghimbau masyarakat untuk selalu mematuhi Protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kadis Sosil Benyamin Sukatendel, Kalak BPBD Juspri Nadeak, Camat Laubaleng Asmona Peranginangin, Kabag Humas Protokol F. Leonardo Surbakti, Unsur Forkopimca, Kepala Desa dan Perangkat Desa serta didampingi oleh Ormas PBB (Pemuda Batak Bersatu) Kecamatan Laubaleng.

Pantauan media dilapangan, Wakil Bupati Karo tetap mengingatkan kepada warga agar mengikuti Protokol kesehatan tentang himbauan penaganan Covid-19 di terapkan selalu dan tampak dilokasi juga masyarakat menggunakan masker dan jaga jarak serta tidak berkerumunan dalam pelaksanaan pembagian Beras PPKM tersebut.

(David)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *