Ajakan Penatua Stefen Supit Sambut Pesta Demokrasi Tahun 2024

Berita Minahasa, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Ketua Komisi Pria Kaum Bapak (PKB) Pucuk Pimpinan Sinode Kerapatan Gereja Protestan Minahasa (KGPM), Penatua Stefen Johan Supit SH, Senin malam (12/2/2024) mengatakan PKB KGPM banyak tersebar di seluruh Indonesia, dan dia menghimbau pada pemilu 14 Februari 2024 bagi yang sudah punya hak pilih untuk menjadi bagian dari kontestasi politik di Indonesia.

“Mari memilih pemimpin bangsa apakah itu pemilihan Presiden Wakil Presiden, DPRD Kabupaten Kota, DPRD Provinsi, DPR RI dan DPD RI,” ujar Stefen.

Pemilu 2024 ini, Gereja harus mengambil bagian berpartisipasi langsung menyalurkan aspirasi dan jangan ada yang tidak menggunakan hak pilih.

Menurut Stefen, “Warga PKB KGPM silahkan memilih siapa yang berkenan dihati sesuai visi dan misi, yang cocok dengan yang diharapkan, yang akan mampu membawa, mengawal serta memperjuangkan aspirasi masyarakat di tingkat pusat dan daerah”.

Bertepatan juga pada hari Rabu 14 Februari 2024 merupakan hari Perjuangan Merah-Putih dari KGPM.

“Sehingga melalui pemilu 14 Februari 2024 ini, Pria Kaum Bapak KGPM berperan penting mencatat sejarah untuk memilih para pimpinan bangsa lima tahun kedepan, menuju Indonesia Maju,” ujar Stefen yang terdaftar sebagai Calon Legislatif Kabupaten Minahasa Dapil 4.

Beliaupun menyampaikan, “untuk semua stake holder demokrasi, masyarakat Minahasa mari sambut Pemilu 2024 dgn riang gembira kita jadikan moment Pemilu sebagai hari perayaan kedaulatan rakyat dimana rakyat benar-benar menjadi penentu masa depan bangsa selama 5 tahun kedepan dan bagi penyelenggara Pemilu tetap laksanakan proses Pemilu dengan jurdil, bebas, rahasia dan tulus”, pungkas Stefen.

(Arnold W)