Diprediksi Lonjakan Penumpang Terminal Kampung Rambutan Pada H-7 Libur Nataru

BERITA, JAKARTA103 Views

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Pengelola Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, terus bersiap jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023. Diprediksi, lonjakan penumpang baru akan terjadi mulai H-7 libur Nataru.

Kepala Terminal Bus Kampung Rambutan, Yuza Ramadhoni mengatakan, saat ini belum terjadi lonjakan penumpang. Bahkan kondisinya masih terbilang lengang.

“Kenaikan tiket bus AKAP belum ada. Pengalaman tahun sebelumnya kenaikan tiket terjadi pada 23-24 Desember,” ujar Yuza Ramadhoni, Kamis (8/12).

Menurutnya, setiap hari, rata-rata jumlah penumpang di Terminal Bus Kampung Rambutan mencapai 484 orang menggunakan 110 armada. Saat akhir pekan, jumlahnya naik sekitar 10 persen yakni sekitar 600 orang menggunakan 130 kendaraan.

“Kami siap menyambut libur Nataru,” tandasnya.

210