Atasi Kemacetan Kawasan Puncak, Ade Yasin Dukung Wacana Satlantas Polres Bogor Terkait Rencana Pembatasan Kendaraan Bus/Truk Ke Jalur Alternatif Puncak

BERITA, BOGOR165 Views

[ad_1]

Release Diskominfo Kabupaten Bogor

Jumat, 8 April 2022 

CIBINONG– Bupati Bogor, Ade Yasin lakukan audiensi dengan Kasatlantas Polres Bogor, terkait rencana pembatasan kendaraan bus/truk di jalur alternatif, guna mengatasi permasalahan di jalur alternatif Puncak, yang dilaksanakan di Ruang Kerja Bupati Bogor, Jumat (8/4/22). 

Ade Yasin menyatakan bahwa dirinya menyetujui dan sangat mendukung program yang digagas oleh Satlantas Polres Bogor untuk mengatasi permasalahan yang kerap terjadi di jalur alternatif Puncak. 

Lanjut Ade Yasin bahwa dirinya meminta kepada dinas terkait dalam hal ini Dinas Perhubungan, Disbudpar, Kecamatan dan Desa wilayah setempat untuk kolaborasi membahas secara teknis guna menindaklanjuti rencana program tersebut. 

“Perlu dipersiapkan dengan matang terutama sosialisasi ke masyarakat. Gandeng juga PHRI karena kawasan Puncak ini adalah kawasan wisata,” terang Bupati Bogor. 

Selanjutnya, Kasatlantas Polres Bogor, AKP Dicky Anggi Pranata menjelaskan bahwa kemacetan di jalur alternatif Puncak salah satunya disebabkan oleh kendaraan bus/truk yang lebar memaksakan masuk ke jalur alternatif Puncak, ruas jalannya tidak sebanding dengan lebarnya kendaraan tersebut. 

Untuk itu, katanya perlu dibuatkan lokasi parkir khusus kendaraan bus/truk yang akan masuk ke kawasan wisata yang ada di jalur alternatif Puncak dengan menyediakan angkutan khusus dari lokasi parkir ke lokasi tujuan. 

“Perlu adanya aturan pembatasan kendaraan bus/truk ke jalur alternatif Puncak, dengan memasang rambu di simpang jalur alternatif. Untuk pembangunan lokasi parkir rencananya ada tujuh lokasi yakni rest area Cilember, Taman Wisata Matahari, rest area Lembah Nyiur, lalu di rest area Anggraeni, rest area Sinbad, kemudian di Hotel Evergreen dan Gunung Mas,” imbuhnya. 

Untuk diketahui, turut hadir mendampingi Bupati Bogor, yakni Kepala Dinas Perhubungan, Agus Ridho. (Tim Komunikasi Publik/Diskominfo Kabupaten Bogor)

[ad_2]

(Deni)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *