Polres Tomohon Amankan Pencuri Tabung LPG Yang Beraksi Di Beberapa TKP

Berita Manado, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Unit Resmob Polres Tomohon mengamankan seorang pencuri ‘spesialis’ tabung LPG ukuran 3 kg yang beraksi di beberapa TKP, pada Sabtu (6/8/2022) sore.

Terpisah, Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast, membenarkan hal tersebut.

“Pelakunya seorang pria berinisial DS (19), warga Walian Dua, Tomohon Selatan. Ditangkap di wilayah Tomohon Timur, sekitar pukul 16:15 WITA,” ujarnya, Minggu (7/8) sore.

Penangkapan berdasarkan laporan para korban di Polres Tomohon terkait maraknya aksi pencurian tabung LPG di wilayah Kota Tomohon baru-baru ini, baik di rumah pribadi maupun warung.

“Unit Resmob Polres Tomohon merespons laporan dengan melakukan penyelidikan selama beberapa waktu hingga mengetahui identitas pelaku, kemudian menangkapnya di salah satu rumah warga Paslaten, Tomohon Timur,” jelas Kombes Pol Jules Abraham Abast.

Unit Resmob lalu melakukan pengembangan barang bukti, yang menurut pelaku telah dijual di wilayah Kota Tomohon dan Kabupaten Minahasa. Dalam pengembangan didapati total 14 buah tabung LPG ukuran 3 kg. Dimana 9 buah tabung didapati di Kabupaten Minahasa dan 5 lainnya di Kota Tomohon.

“Pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolres Tomohon untuk diproses lanjut. Kasus ini masih dalam pengembangan untuk mengungkap kemungkinan adanya TKP maupun pelaku lain,” kunci Kombes Pol Jules Abraham Abast.

210