Bupati Karo Hadiri Rapat Masterplan Agropolitan Sekawasan Danau Toba

 

Tanah Karo.Olnewsindonesia,Kamis(05/04)

Bupati Karo Terkelin Brahmana,SH didampingi Nasib Sianturi, MSi kepala Bappeda Kab.Karo, mengikuti Rapat terkait Rancangan Implementasi  Master Plan Pengembangan Agropolitan di kawasan Danau Toba, yang meliputi 8 (delapan) Kabupaten propinsi Sumatera Utara terdiri dari yakni Tapanuli Utara,Simalungun,Dairi,Toba Samosir , Humbang Hasundutan, Pakpak Bharat, Samosir  dan Kab.Karo,  yang dimotori oleh  R.E Foundation (5/4) pukul 13.00 wib di kantor Jurnal Pemerintahan, komplek Millenium Square, jalan Kapten Muslim No.8 Medan, Sumut

” Panitia rapat mengatakan ada dua hal yang akan dibahas dalam Rapat sekarang yaitu Paparan tentang usul proyek/kegiatan pengembangan Agropolitan pada 8 (delapan) Kabupaten untuk TA 2018 s.d 2022 dan kesepakatan rencana audensi dengan Menteri Bappenas, Menteri Pertanian dan Menteri PDT di Jakarta, ” Kata Dr.R.E Nainggolan, M.M saat mimpin rapat.

Disamping  itu Dia menegaskan, Penyusunan masterplan pengembangan agropolitan Danau toba tidak hanya mengandalkan Danau sebagai objek wisata tetapi bagaimana mengembangkan lahan pertanian secara modern supaya petani tidak di anak tiri kan.

Lanjutnya, Strategi pengembangan kawasan agrpolitan melalui OPOP ( One  pilace one produk). Konsep pengembangan harus mampu membangun dan mengembangkan mulai dari industri perbenihan sampai industri pengolahan dan diharapkan daerah bisa membuat 3 komoditi skala perioritas dan bagaimana pengembangan jaringan kerjasama antar daerah pengelolaan kawasan agropolitan.

Bupati Karo Terkelin Brahmana mengatakan , memuji apa yang diperbuat pak R.E Nainggolan sekarang ini, yang peduli terhadap Kabupaten sekitar kawasan Danau Toba, dan program -program yang direncanakan,  pemkab Karo sangat mendukung kebijakan tersebut, pasalnya akan membantu Kab.Karo,  baik dalam sektor Parawisata, Pertanian dan Infrastruktur, semuanya jelas akan berdampak positif dalam perkembangan ekonomi, jika kegiatan pengembangan Agropolitan  akan nyata, sebab proyek, proyek besar akan tersedot anggarannya dari pusat, dan mengalir ke delapan Kabupaten sekawaan Danau Toba.

“Dengan bergulirnya dana dari pusat , untuk pembangunan Agropolitan , sudah pasti Kab.Karo akan mencicipi kue pembangunan, begitu juga daerah Kabupaten lainnya, Nah ini yang kita kejar terus dalam Rapat,dimana rencana ke Bappenas di Jakarta sesuai kesepakatan bersama  akan dilakukan  ( 12/4/2018) ,semoga Kab.Karo tidak ketinggalan saatnya tiba anggaran pusat dikucurkan kepada delapan (8) kabupaten sekawasan Danau Toba,nanti,” Ujarnya

Dalam Rapat itu,  dihadiri,  Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjar Nahor,  Wakil Bupati Simalungun Amran Sinaga,Wakil Bupati Tobasa Hulman Siagian, Sekda Dairi Sebastianus Tinambunan, Bappedasu Ir H.Imran MSi, Bappeda Phakpak Bharat Jalan Berutu, S.Pd, MM. Bappeda Samosir James Silaban SH.

(Dasa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *