Disdik Kabupaten Pandeglang Gelar Sosialisasi Pendampingan Perencanaan Berbasis Data

Berita Pandeglang, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olah Raga Kabupaten Pandeglang gelar sosialisasi pendampingan Perencanaan berbasis data tentang pengisian raport.

Acara yang dihadiri oleh para kepala Sekolah dan operator sekolah Se-Kecamatan Carita berlangsung di Gedung SDN Carita 1 Desa Carita, Kecamatan Carita, Senin 31 Juli 2023.

Kegiatan sosialisasi tersebut juga dihadiri oleh Susilo dari BPMP Banten, Kasi Kurikulum Kabupaten Pandeglang, Rahmat S.Pd, Kormin Disdikpora Kecamatan Carita, Yayan S.Pd.

Rahmat selaku Kasi Kurikulum Disdikpora Kabupaten Pandeglang menjelaskan bahwa kegiatan hari ini adalah sosialisasi tentang penggunaan perencanaan berbasis data karena adanya kebijakan baru dalam penerapan Kurikulum Merdeka.

” Penerapan kebijakan baru terkait dengan standar penilaian, standar proses, asesmen, setiap pendidikan mau tak mau harus bergelut dengan kegiatan perencanaan berbasis data ini. Secara teknis-normatif, Perencanaan Berbasis Data (PBD) adalah bentuk pemanfaatan data pada Rapor Pendidikan sebagai bentuk intervensi dinas pendidikan maupun terhadap mutu bertujuan untuk peningkatan serta perbaikan yang berkesinambungan, pembelanjaan anggaran serta pembenahan sistem pengelolaan yang efektif, akuntabel dan konkret” terang Rahmat.

Hal senada juga disampaikan Susilo selaku BPMP Provinsi Banten yang juga sebagai narasumber pemberi materi pada acara sosialisasi.

“Materi-materi hari ini adalah tentang raport pendidikan dan perencanaan berbasis data yang diambil dari asesmen nasional seperti yang dilakukan pada tahun kemarin. Dikompilasi dengan data Dapodik juga dari data BPS serta indikator lainnya” jelas Susilo.

Yayan S.Pd selaku Kormin Dusdikpora Kecamatan Carita, menambahkan juga bahwa kegiatan sosialisasi pendampingan bebasis data tentang pengisian raport sangat penting bagi para guru-guru yang belum mengerti tata cara pengisian Raport secara daring.

“Saya berharap setelah sosialisasi ini guru guru di Kecamatan Carita bisa lebih meningkatkan mutu pendidikan dengan menyesuaikan pelajaran kurikulum merdeka yang sedang di galakkan oleh pemerintah.” ucap Yayan.

Juprani