Belum Ada Lonjakan Penumpang Mudik Di Terminal Cileungsi

Cileungsi OLNEWS INDONESIA.

Arus mudik di Terminal  Cileungsi belum stabil pantauan OLNEWS INDONESIA di Terminal Cileungsi terlihat masih biasa – biasa saja dan belum kelihatan jumlah penumpang yang membludak.

Ketika ditemui OLNEWS INDONESIA di ruangan nya kepala Terminal Cileungsi Asep Sumarna mengatakan jumlah penumpang arus mudik di Terminal Cileungsi belum ada lonjakan kemungkinan baru besok ada lonjakan penumpang dikarenakan besok pabrik – pabrik baru libur.

 Pengecekan Ramp Chek Fisik
Pengecekan Ramp Chek Fisik

Ketika ditanyakan prihal ada tidaknya kenaikan tarif tiket dan perhatian yang diberikan kepala Terminal kepada para penumpang supaya merasa nyaman / menghindari angka kecelakaan lalu lintas terkait uji kendaraan bis penumpang arus mudik. Asep mengatakan kenaikan tarif Tiket ditiap agen bekisar 25% sampai 30 % dan setiap PO agen memberikan bantuan BUS cadangan 2 unit itupun di cek dulu kelengkapan surat – suratnya serta mesin layak jalan atau tidak. Pengecekan dilakukan kemarin begitu ada petugas Ramp Chek Fisik dari Propinsi. Sesudah di Ramp Chek Fisik BUS dinyatakan layak jalan dan langsung di pasang stiker. Pungkasnya kepada redaksi OLNEWS INDONESIA

 Pengecekan Ramp Chek Fisik
Pengecekan Ramp Chek Fisik

Sedangkan Yusuf salah satu agen Gajah Mungkur jurusan Wonogiri Solo juga mengatakan belum ada peningkatan jumlah penumpang tapi dirinya masih bisa memberangkatkan 3 BUS seharinya. Hal senada juga di sampaikan agen BUS Gunung Mulia belum ada lonjakan penumpang mungkin besok baru keliatan ada lonjakan penumpang. Tuturnya. (jon/srt)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *