Bupati Karo : Pemkab Karo Dukung Penuh Safari Ramadhan MUI Ke 12 Kecamatan

Berita Karo, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kab.Karo, Drs. Dapatkita Sinulingga hadir dalam acara Pelepasan Tim Safari Ramadhan MUI ke 12 Kecamatan di Kab. Karo dan Buka puasa bersama bertempat di lantai dasar Masjid Agung Kabanjahe, (19/04. 2023) sore kemarin.

Sambutan Bupati Karo Cory S Sebayang yang disampaikan oleh asisten perekonomian dan pembangunan Sekda Kab.Karo mengatakan bahwa bulan suci Ramadhan adalah bulan silaturahmi karena didalamnya terukir peristiwa persaudaraan dan jalinan tali persahabatan antar sesama, secara khusus umat Muslim. Oleh karena Itu Pemerintah Kabupaten Karo mendukung penuh pelaksanaan Safari Ramadhan MUI ke 12 Kecamatan di Kabupaten Karo.

“Semoga kegiatan Safari Ramadhan ini menjadi salah satu perekat kebersamaan antara pemerintah dengan para ulama dan masyarakat umumnya, kegiatan ini juga merupakan wadah komunikasi rohani untuk menyampaikan pesan suci keagamaan lewat penceramah yang telah dipersiapkan serta pesan kedamaian kebaikan dari pemerintah daerah”, ucap Bupati Karo, yang disampaikan oleh asisten perekonomian dan pembangunan ini.

Diakhir sambutannya, Dapatkita Sinulingga sampaikan dan ucapkan selamat menjalankan tugas dan amanah untuk tim Safari Ramadhan MUI Kab.Karo, ” ungkapnya.

Dan pantauan awak media, terlihat acara dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama sembari berbincang-bincang santai.

(David)