18 Gedung Di Jaksel Sudah Pasang Water Mist Generator

BERITA, JAKARTA38 Views

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan memastikan 30 alat Water Mist Generator sudah dipasang dan dioperasikan di 18 gedung atau tower di wilayahnya.

Water Mist Generator merupakan alat yang menyemprotkan air berbentuk kabut dan berfungsi untuk mengurangi polutan di udara.

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengucapkan terima kasih kepada para pengelola gedung di wilayahnya yang sudah mengoperasikan Water Mist Generator.

“Ini bentuk gotong-royong kita bersama dalam menghadapi masalah polusi udara,” ujarnya, Senin (18/9).

Munjirin menjelaskan, Water Mist Generator sendiri telah dioperasikan di lantai 17, Blok A kantornya sejak Kamis (7/9). Alat tersebut dioperasikan dua kali sehari, tepatnya dari pukul 09.00-11.00 dan pukul 17.00-19.00.

Ia mengimbau para pengelola gedung lainnya agar segera memasang Water Mist Generator. Terutama gedung-gedung dengan ketinggian di atas 20 meter atau delapan lantai.

“Kita akan melakukan pengecekan ke setiap gedung untuk memastikan apakah sudah memasang Water Mist Generator atau belum,” tegasnya.

Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Selatan, Mohamad Amin mengaku akan terus melakukan sosialisasi kepada pengelola gedung terkait pemasangan Water Mist Generator.

“Hari ini, kami akan lakukan sosialisasi ke pemilik gedung di Kelurahan Senayan,” tandasnya.

Berikut 18 gedung atau tower yang sudah memasang alat Water Mist Generator di wilayah Jakarta Selatan:

  1. Cyber 2 Tower 1.
  2. Woodland Park Recidence 1.
  3. Apartemen Kalibata City 13.
  4. Gedung L’Avenue 1.
  5. Gedung Gozco 1.
  6. Gedung Gandaria 8 Office Tower 1.
  7. Gandaria City Mall 1.
  8. Hotel Sheraton 1.
  9. Apartemen Pakubuwono View 1.
  10. Apartemen OnePark 1.
  11. Somerset Kencana Jakarta 1.
  12. Apartement Pakubuwono Terrace 1.
  13. Gedung Wisma Indocement 1.
  14. Apartemen Four winds of Senayan 1.
  15. Apartemen Kemang Jaya 1.
  16. Apartemen Providence Park 1.
  17. Wisma Mulia 1.
  18. Gedung Tifa 1.

210