by

Gebyar Vaksinasi Dosis Pertama Di Kecamatan Saketi warga sambut Dengan Antusiame

Berita Pandeglang.OLNewsindonesia.Kamis(11/11/21)

Pemerintah pusat mulai terjunkan kembali dosis pertama vaksin sinovac dengan target 2500 warga di wiayah Kecamatan Saketi

Gebyar vaksinasi yang di gelar di kantor kecamatan Saketi mendapat respon fositif dengan kehadiran warga untuk menerima vaksinasi pada Rabu (10/11/2021)

Hasan Bisri SE selaku Camat Saketi saat ditemui awak media mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi yang dilakukan berjalan sukses dengan banyaknya warga yang hadir untuk menerima suntikan vaksinasi.Rabu (10/11/2021)

Hasan Bisri menerangkan bahwa kegiatan yang berlangsung didua posko yang sudah tentukan Dan rencanakan sebelumnya.

Karena di kecamatan Saketi ada 14 desa,posko vaksinasi kita bagi menjadi 2,untuk 7 desa yang berada di depan kantor kecamatan posko dua dan 7 desa di posko satu tepatnya dibelakang kantor kecamatan,namun sejak pagi cuaca hujan pada saat hujan warga saya suruh neduh terlebih dahulu dan ada beberapa kendaraan yang harus di atur agar tertib hingga saya dengan beberapa personil satpol PP dan Babinsa menggotong motor warga yang parkir sembarang sehingga menghambat jalur masuk nya kendaraan lain.Kata Camat Saketi

Kuota 2500 di tambah 165 dosis pertama vaksin sinovac dosis pertama kita sudah siapkan untuk berjaga jaga ketika kekurangan vaksin,usai lakukan vaksin masyarakat akan mendapatkan bansos berupa sembako,Imbuhnya

Bantuan sembako sebanyak 2500 paket dan juga doorprize berasal dari para donatur yakni perusahaan,organisasi PGRI, kormin Dan berbagai pihak yang ingin mensukseskan gebyar vaksinasi ini.Imbuh Camat

Harapan kami terkait program vaksinasi dosis pertama ini agar seluruh masyarakat minimal 50% dari 36.320 jiwa sekecamatan tervaksin,Kita membutuhkan dukungan para warga tokoh masyarakat juga perangkat desa pemuda pemudi untuk mendorong program vaksinasi agar sukses dan semua warga imun nya kuat.Pungkas Hasan Bisri.

(Gi)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.