Berita Karo.OLNewsindonesia.Selasa(21/12/21)
Dalam semarakkan bulan Desember penuh berkah di akhir tahun 2021 ini, angkatan lintas SMA atau Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Berastagi (IKASMANSAGI) lakukan aksi Bakti Sosial dan Natal selama 4 (empat) hari berturut-turut mulai tanggal 27 sampai dengan 30 Desember 2021 yang akan didukung seluruh elemen masyarakat Berastagi sekitarnya.
Maka Panitia Pelaksana Bakti Sosial (Baksos) dan Natal 2021 Lintas Alumni gelar pertemuan rapat yang ke 4 kalinya di Sekretariat IKA SMANSAGI di gedung SMAN 1 Berastagi jalan Djamin Ginting no 12 Berastagi Kabupaten Karo, Selasa (21/12.2021) sekira pukul 14.30 WIB dengan pembahasan pengaturan seksi dan koordinator serta pematangan program kerja dan anggaran kegiatan.
Ketua panitia, Iman Purba menyampaikan,”
terimakasih kami ucapkan kepada kita semua atas pertemuan ini, dan tentu kebanggaan buat kita panitia, yang hadir ini, komplet di setiap seksi hadir. Dan semoga kedepannya menjelang hari H nya semoga anggaran kita terkumpul, dan acara kita nantinya berjalan dengan baik,” ucapnya dalam penutupan rapat tersebut.
Sementara itu, ” Ketua umum menyampaikan juga rasa terimakasih nya kepada seluruh Panitia, tentu kegiatan ini sangat luar biasa, mengingatkan kegiatan kita ini selama 4 hari ini cukup banyak, tentu banyak kita dengar kritikan positif dan negatif, walaupun demikian kita tetap harus solid,kita dukung dan tetap semangat karena kegiatan ini dari kita, oleh kita dan untuk kita,jadi tetap semangat, Mejuah Juah kita kerina ,bujur,” akhirnya.
Adapun aksi Bakti Sosial yang akan dilaksanakan untuk akai Sosial Donor Darah dilakukan pada 27 Desember 2021 bertempat di Lapangan sekolah SMAN 1 Negeri Berastagi, pukul 09.30 WIB, aksi Sosial memberikan Donasi ke beberapa Panti Asuhan Berastagi dan Kabanjahe pada 28 Desember 2021 dan aksi Sosial memberikan Donasi kepada Petugas Kebersihan (Penyapu Jalan) untuk 60 Orang pada 29 Desember 2021 serta pada tanggal 30 Desember 2021 akan dilaksanakan Natal Lintasan Alumni/IKASMANSAGI Sibayak Hotel Berastagi.
Hadir dalan pertemuan rapat ini diantaranya Ketua Umum IKASMANSAGI, M Dalwan Ginting SH, Sp.N, Sekretaris Umum IKASMANSAGI, Deni Tarigan, S.Pd serta Ketua Panitia Iman Purba, Sekretaris Panitia Efran S.Kembaren, dan Bendahara Panitia , Katarina Br Tarigan serta seluruh Seksi dan Koordinator kegiatan lainnya.
(David)