by

Pemkab Samosir Akan Segera Salurkan Bantuan PT. TPL

Berita Samosir, OLNewsindonesia Rabu (13/5)

Pemkab Samosir segera salurkan bantuan yang diterima dari PT TPL (Toba Pulp Lestari)(Senin, 4/5/2020) dalam waktu dekat. Rohani Bakara, Kadis Kominfo, menegaskan penyaluran tersebut menunggu data yang sudah diverifikasi dan divalidasi di lapangan untuk menghindari penerima ganda. “Jadi data harus diverifikasi dan divalidasi,” ungkap Rohani Bakara (Selasa, 12/5/2020).

Rohani Bakara mengklarifikasi bahwa tidak ada penyelewengan bantuan dari PT TPL untuk Kabupaten Samosir melainkan pengelolaan penyerahan bantuan harus didasarkan data yang valid dan akurat sehingga bantuan tepat sasaran dan tepat guna.

Hara Sigalingging, Kepala Tata Usaha RSUD dr. Hadrianus Sinaga, menyatakan RSUD dr. Hadrianus Sinaga telah menerima bantuan PT TPL berupa Alat Pelindung Diri (APD) dalam bentuk sarung tangan 9 kotak, masker 3 lapis 24 kotak, Google Glass (kaca mata) 10 unit, dan Coverall 103 unit.

“Bantuan yang diterima telah disiapkan sebagai persediaan untuk mengantisipasi wabah COVID-19,” ungkapnya seraya menambahkan hingga saat ini pengelola RSUD dr. Hadrianus Sinaga belum menggunakan dana Tak Terduga (TT) dalam mencegah dan menanggulangi COVID-19 di Kabupaten Samosir. Di samping itu, dia menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diterima dari para pihak karena telah membantu tenaga medis dalam mencegah dan menangani wabah COVID-19 di Kabupaten Samosir.

Selain itu, Kadis Kesehatan, dr. Nimpan Karokaro menyatakan Dinas Kesehatan telah menerima bantuan PT TPL secara simbolik .

Hasil verifikasi dan validasi data oleh Dinas Kominfo Samosir pada Dinas Sosial Samosir, beras sejumlah 250 karung (1 karung, 10 kg.) atau 2,5 ton masih disimpan di gudang Dinas Sosial Kabupaten Samosir sambil menunggu data penerima yang sudah terverifikasi dan tervalidasi, ungkap Kadis Sosial Paris Manik. “Kita akan salurkan bantuan ini segera data penerima bantuan diserahkan kepada kami,” jelasnya.

Pada hari yang sama, Tim Komisi I DPRD Samosir juga memverifikasi jumlah dan keadaan bantuan beras yang disimpan di Dinas Sosial Kabupaten Samosir. “Masalah bantuan beras sudah jelas jumlah dan keadaannya baik,” ungkap Saur Tua Silalahi setelah melihat langsung bersama tim di Dinas Sosial Kabupaten Samosir. Kami berharap bantuan ini segera disalurkan kepada penerima, tambahnya.

Rohani Bakara, Kadis Kominfo, menghimbau publik agar tidak tergiring pada berita yang tidak valid (sah) tanpa cek dan ricek dari sumber yang berotoritas dan dapat dipercaya. “Mari cerdas olah informasi di tengah-tengah derasnya arus informasi pada zaman digital ini dari berbagai media,” ajaknya dan berharap simpang siur informasi terkait bantuan PT TPL dipahami publik kebenaran dan esensinya melalui verifikasi dan validasi pada orang yang tepat dan berotoritas.

(JuntakStar)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.