by

Kapolres Samosir: Sinergisitas Join Samosir Dengan Aparat Polres Samosir Perlu Di Tingkatkan

Samosir.Olnewsindonesia,Senin (02/04)

Kepala Polisi Resor (Kapolres) Samosir Sumatera Utara, AKBP Agus Darojat S.IK, sangat mengapresiasi kehadiran organisasi Jurnalis Online Indonesia (JOIN) di Kabupaten Samosir.

Hal ini disampaikan Kapolres Samosir, saat  Audensi JOIN diruang Aula Mako Polres Samosir, Senin (2/4) Pukul 09.00 Wib.

Kapolres Samosir AKBP Agus Darojat SIK didampingi waka Polres, Kompol Muliono,  Kasat Lantas, AKP Ferimon, KBO Reskrim. Iptu TL Tobing, KBO Narkoba. Iptu Natar Sibarani,  besarta Seluruh Kapolsek sejajajran Polres Samosir, menerima Audensi Kepengurusan JOIN Samosir 2018-2022 dengan Positif.

Foto : Para Pengurus JOIN Kab.Samosir, di Mako Polres Samosir
Foto : Para Pengurus JOIN Kab.Samosir, di Mako Polres Samosir

“Kami siap menjadi mitra JOIN Samosir, kami juga mengharapkan join samosir bisa membuktikan bahwa JOIN Samosir adalah sebahagian pilar bangsa, serta memberitakan yang benar, bukan HOAX,” ungkap Kapolres Samosir.

Beliau menambahkan, bahwa kami juga siap untuk dikoreksi, jika ada kekurangan yang mungkin ada dirasakan atau dilihat oleh rekan rekan media Online, agar dikonfirmasi langsung, atau boleh juga langsung kepada saya, ucap Agus Darojat.

Apa lagi zaman sekarang ini, Online sangat pesat perkembangannya, sehingga kamibmemintabkepada rekan media Online, menjunjung tinggi profesionalitas dipemberitaan. Dan kedepannya, Sinergisitas  antara JOIN dengan Polres Samosir akan lebih kita tingkatkan lagi, harapnya.

Foto : Suasana Hangat dan Humoris,  Audensi JOIN Kab.Samosir bersama Kapolres Samosir  di Aula Mako Polres Samosir
Foto : Suasana Hangat dan Humoris, Audensi JOIN Kab.Samosir bersama Kapolres Samosir di Aula Mako Polres Samosir

Ketua JOIN Kabupaten Samosir, Hendro Sihaloho (HarianSib.com), didampingi Sekretaris JOIN, Saut M Simanjuntak(OLNewsindonesia.com), Bendahara JOIN, Sartono Sihotang (jurnalnews.com), dan Divisi JOIN  Samosir, Binsar Naibaho (Pindomerdeka.com), Horas Samosir (metro kampung.com), Bernard Sihaloho (aktualonline.com), menyampaikan bahwa JOIN sudah ada di Kabupaten Samosir.

“JOIN Samosir, Siap memberitakan semua kegiatan yang berhubungan dengan kinerja Polres Samosir, demi terwujudnya Visi Misi Polisi yaitu Polisi PROMOTER (Profesional, Modern Terpercaya)”, tegas Sekretaris JOIN Kab.Samosir, Saut M Simanjuntak, yang juga sebagai Kordinator Wilayah Sumut/ Kabiro Samosir, OLNewsindonesia.com.

Terima Kasih kepada Polres Samosir, yang mana  Kapolres menerima Langsung Kepengurusan JOIN Samosir 2018-2022, untuk beraudensi perihal program program kerja JOIN kedepannya, demi membantu pembangunan dan Kamtibmas di kabupaten Samosir, ujar Saut M Simanjuntak, mengakhiri.

(JuntakStar)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.