Cileungsi OLNewsindonesia. Pasca kebakaran yang terjadi pada sebagian Gedung Sekolah SMP PGRI Surya Kencana (Jalan Transyogi No 2, Cileungsi) Jumat (16/2). Para alumni dari berbagai Angkatan secara spontan, terus berdatangan ke Sekolah untuk melihat kondisi Gedung Sekolah yang gedungnya terbakar sebagian serta memberi dukungan moral kepada para Guru.
Aksi terpuji lainnya yang dilakukan Para alumni adalah melakukan penggalangan dana yang dikoordinir oleh perwakilan masing- masing angkatan alumni tahun kelulusan.
“Dana tersebut di peruntungkan untuk sekedar membantu meringankan pihak sekolah pasca kebakaran saja, seperti dana untuk operasional, mengangkut puing-puing dan yang lainya setelah nanti olah TKP oleh pihak kepolisian selasa nanti” ujar Bunbun, salah satu kordinator Alumni Angkatan 1997.
Menanggapi simpati para alumni, Kepala sekolah SMP PGRIÂ Surya Kencana Cileungsi H. Umar Widyapermana S.pd sangat terharu dan mengucapkan terima kasih atas simpati dan dukungan dari para alumni.
“Saya sangat terharu kepada kecintaan para alumni untuk kesekolahan ini. Andai mereka memberikan sedikit rejekinya untuk membantu sekolah, dana itu akan di peruntukan untuk hal di luar kerusakan gedung. Nanti biar para kordinator alumni saja yang mengelolanya, untuk bantuan kerusakan gedung, pihak sekolah akan mengajukan bantuan ke pemerintah terkait” terang Umar Widyapermana kepada OLNews Indonesia.
Ditambakan beliau “Dibalik kejadian ini, kita ambil hikmahnya saja, yang terpenting saat ini, proses belajar dan mengajar masih bisa berjalan, karna tidak semua gedung terbakar, hanya sebagian saja” menutup wawancara.
DWR