Subang,OlnewsIndonesia,Minggu(10/12)
Pelaksanaan Pemungutan suara kepala Desa Desa mayang Kecamatan Cisalak Kabupaten Subang pada Minggu (10/12) berjalan aman dan lancar tanpa ekses,Pemungutan suara di mulai pukul 08.00 Wib di ikuti oleh empat Calon Kepala Desa yakni :
1. YAYAN SOPIAN
2. ALEP BASARUDIN,S.Pd
3. ADE IDRUS
4. KOMARUDIN.
Keempat Calon Kepala Desa tersebut terlebih dahulu bertarung pada masa kampanye dengan menyampaikan tentang visi dan misi serta program – program yang mereka sampaikan di hadapan masyarakat yang hadir beberapa waktu lalu.
Walaupun adanya isu yang tak sedap beredar pada masa tenang namun kondisi dilapangan sangat berbeda,Warga tidak terprovokasi oleh isu yang di lontarkan oleh pihak yang tak bertanggung jawab.
Tampak kekecewaan awak media yang ingin mengambil foto atau momen perekapan suara di tempat penghitungan terkendala karena Camat Cisalak Vino Subriadi melarang awak media masuk ke tempat pemungutan suara dengan alasan yang tak jelas.
“Seharusnya Camat memberikan tempat untuk media meliput hasil penghitungan suara agar para awak media tidak kehilangan momen dalam mengabadikan foto” ujar salah seorang wartawan dengan nada kesal.
Beberapa warga mengkritik cara kerja dari panitia yang di nilai lamban dalam bekerja karena dalam penghitungan surat suara tidak memakai pengeras suara yang mengakibatkan penyebutan hasil dari surat suara tidak terdengar jelas.
“Di sini sangat jelas bahwa SDM sebagian dari panitia yang kurang memperhatikan hal hal yang kecil dan terkesan lambat,Namun alhamdulillah pemilihan kepala desa berjalan lancar aman terkendali” ujar warga yang enggan menyebut namanya mengomentari jalannya Pilkades Desa Mayang.
Di akhir perhitungan rekap surat suara tampak unggul peserta Nomor urut satu (1) yakni Yayan Sopian dan menjadi pemenang suara terbanyak. Inilah Hasil akhir perhitungan Suara sbb :
1. Yayan sopian   1567 suara.
2. komarudin         1112 suara
3. Alep Basarudin 90 suara
4. Ade Idrus            67 suara
Total suara yang sah dari seluruh calon 2.836, suara tidak sah sebanyak 24 suara. Jumlah pemilih yang terdaftar ada 3.510 Suara dan di umumkan oleh panitia Pilkades tepat pukul 17.00 wib dan panitia beserta saksi – saksi masing masing calon menandatangani berita acara tanpa ada keberatan Dari para saksi masing masing calon.
Kepala desa terpilih Yayan Sopian ketika ditemui di kediamannya mengatakan sangat berterima kasih masyarakat Desa mayang yang memberi kepercayaan kepadanya untuk memimpin Desa Mayang,
“Langkah pertama saya setelah di lantik adalah melaksanakan program Membangun infrastruktur jalan serta melanjutkan Program Kades serta transparansi anggaran kepada masyarakat,Insya alloh saya akan menjalankan tugas pemerintahan dengan jujur,transparan dan berkeadilan” ujar Yayan Kepala Desa Terpilih kepada Olnewsindonesia.
( Gerry )