Berita Gunung Putri, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com
Bank Indonesia (BI) Jawa Barat memberikan OTG (Organik Tower Garden) sebanyak 150 OTG, 150 Sak Pupuk dan 1 OTG 40 Tanaman kepada masyarakat Desa Gunung Putri, Kecamatan Gunung Putri, Bertujuan untuk mengendalikan Inflasi dan Ketahanan Pangan
OTG (Organik Tower Garden) adalah alat yang terbuat dari ember cat bekas dan paralon sebagai bahan utama. Dimana di dalam ember itu diletakkan limbah sampah rumah tangga, yang kemudian menjadi pupuk organik. Disekeliling ember dilengkapi dengan media tanam penyerap pupuk.
Kepala Divisi Bank Indonesia (BI) Jawa Barat Yusuf Bijaksono menjelaskan tujuan bantuan Bank Indonesia (BI) mendatangi Pemerintah Desa Gunung Putri tersebut.
“Kami dari Bank Indonesia (BI) Jawa Barat memberikan bantuan OTG kepada masyarakat Desa Gunung Putri, jadi kenapa bisa berkontingan begitu karena BI kan mempunyai tugas adalah untuk mengendalikan Inflasi,” ucap Yusuf Bijaksono Kepala Divisi Bank Indonesia (BI), Selasa (18/10/2022).
Lalu ia memaparkan dari pelajaran tahun lalu terkait Inflasi dipengaruhi oleh komunitas-komunitas Pertanian yang bergerak menanam seperti bawang merah, cabe dan sebagainya
Yang dimaksud Inflasi dapat diartikan sebagai kenaikan harga barang dan jasa secara umum dan terus menerus dalam jangka waktu tertentu. Perhitungan inflasi dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS), link ke metadata SEKI-IHK.
Oleh karena itu dalam mengendalikan Inflasi Bank Indonesia (BI) tidak bisa bergerak sendiri dan mengharapkan kerjasama serta bersinergi terhadap Pemerintah dan Masyarakat.
“Nah untuk itu kita memberikan OTG ini kepada Desa Gunung Putri dimana kami lihat prestasi Desa ini cukup bagus,” tuturnya Yusuf saat ditanyakan alasannya memberikan bantuan kepada Desa Gunung Putri.
Kepala Divisi Bank Indonesia (BI) Jawa Barat tersebut menyebutkan karena Kepala Desa Gunung Putri memiliki program Kampung Ramah Lingkungan (KRL) yang sangat Aktif, oleh karena itu Bantuan OTG tersebut agar tepat sasaran dan bisa dipergunakan masyarakat.
“Karena dengan adanya OTG ini masyarakat bisa memproduksi sendiri dan memenuhi sendiri kebutuhan bawang merah, cabe dan sebagainya, dimana akhir-akhir ini pada saat Lebaran dan hari-hari besar lain akan naik harga seperti bawang merah, cabe dan sebagainya,” Papar Yusuf Bijaksono.
Bank Indonesia (BI) Jawa Barat memberikan bantuan 150 unit kepada masyarakat Desa Gunung Putri, atas bantuan tersebut BI berharap memicu kesadaran seluruh masyarakat KRL terhadap Lingkungan dan Ketahanan pangan.
“Karena ketahanan pangan ini menjadi isu nasional karena dibeberapa negara pun menjadi krisis pangan, dengan adanya hal ini masyarakat bisa memenuhi kebutuhannya sendiri,”ucap Yusuf Bijaksono Kepada Wartawan Olnewsindonesia.
Diharapkan dengan adanya Organik Tower Garden (OTG) ini dapat menanam sendiri, sehingga masyarakat tidak membeli dipasar lagi tetapi bisa memenuhi kebutuhannya sendiri.
“Dan otomatis dengan adanya OTG itu inflasi juga diharapkan juga turun dan harga juga lebih stabil,” pungkas Yusut Kepala Divisi BI Jabar tersebut.
Riyan