Berita Karo, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com
Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD-KNPI) Kabupaten Karo, periode 2022-2025, sebagai Ketua terpilih adalah Kelvin Raya Ketaren, Sekretaris Maradona Tarigan dan sebagai Bendahara, Leonardo V.Ginting serta seluruh kepengurusan Bidang Bidangnya resmi dilantik, pada Sabtu (10/09. 2022) di Hotel Grand Orri Berastagi oleh, Ketua KNPI Sumut, El Adrian Shah, SE, sekira pukul 14.00 WIB.
Dalam pidato Bupati Karo Cory Sebayang, yang dibacakan Kesbangpol Linmas, Tetap Ginting saat menghadiri acara pelantikan berharap generasi muda yang tergabung dalam organisasi KNPI agar senantiasa dapat meningkatkan wawasan dan keterampilan IPTEK serta melatih kepekaan terhadap berbagai permasalahan sosial yang berkembang di masyarakat sekaligus berupaya untuk mencari pemecahannya.
Disamping itu, diharapkan pula untuk senantiasa mempererat rasa persatuan dan kesatuan diantara para generasi muda sehingga diharapkan akan tumbuh rasa kebersamaan dan solidaritas yang kuat untuk bersama membangun negeri.
Dengan kebersamaan pengurus beserta segenap anggota KNPI Kabupaten Karo, pihaknya percaya kiprah KNPI senantiasa dapat ditingkatkan di masa yang akan datang.
â€Pada kesempatan ini Pemkab Karo, mengucapkan apresiasi yang mendalam atas peran aktif jajaran KNPI Karo dalam berbagai kegiatan yang mendukung pembangunan kemasyarakatan dan berbagai aktivitas sosial untuk membangun generasi muda yang handal,†ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPD KNPI Kabupaten Karo, Kelvin Raya Ketaren, SH menyampaikan setelah pelantikan pihaknya akan segera melaksanakan rapat kerja daerah untuk menyusun program yang akan dilaksanakan setahun kedepan.
“KNPI Satu Nafas, Milenial bergerak untuk membangun Karo, KNPI Satu, Indonesia Maju”, Tegas Kelvin.
Untuk itu, kata Kelvin, KNPI Kabupaten Karo berharap segala sesuatu kegiatan kepemudaan dilibatkan Pemkab Karo terkhusus seperti dalam acara peringatan sumpah pemuda. Karena KNPI sebagai mitra strategis Pemerintah dalam pembangunan utamanya kepemudaan,†ujarnya.
“Kelvin meminta agar Bupati Karo jangan mengkotak kotakkan Pemuda, jangan nanti kami Pemuda bergerak baru ada terasa keakraban sesama kepemudaan,” pesan Ketua KNPI Karo kepada Kesbangpol mewakili Bupati secara tegas.
Sedangkan, Ketua KNPI Provinsi Sumatera Utara, El Adrian Shah,SE. menyampaikan bahwa, Jabatan dan amanah sangat berat. Namun, saya berharap agar Ketua KNPI Karo betul betul membuktikan kepemudaan tersebut.
“Pemuda harus mampu menciptakan sebuah kesolidan dan menggali potensi untuk membangun generasi muda yang tangguh, handal dan berkualitas”, harapan Ketua KNPI Sumut.
KNPI sebagai organisasi kemasyarakatan bersifat universal harus ikut serta mensukseskan berbagai kegiatan kemasyarakatan dan pembangunan melalui kegiatan-kegiatan kepemudaan untuk membangun generasi muda yang tangguh, handal dan berkualitas.
â€Membangun generasi muda dimaksud tentu sangat berat dan banyak tantangannya sekaligus akan sangat mulia. Oleh karenanya, KNPI senantiasa harus aktif merangkul generasi muda untuk diarahkan pada kegiatan-kegiatan yang dapat membangkitkan semangat untuk terus meningkatkan kualitas diri menghadapi persaingan di masa yang akan datang,†ungkap El Adrian Shah SE.
Hadir dalam acara pelantikan tersebut, diantaranya adalah Ketua DPD AMPI Karo Bebas Ginting, Robinson Sembiring Ketua Harian Pemuda Merga Silima (PMS), anggota DPRD Karo, Jun Adi Arief Bangun, Herty Delima Br Purba, Kapolsek Berastagi, AKBP L.Marpaung, Kesbang Linmas, Tetap Ginting, Ketua SPTI-SPSI, Edy Ketaren, Ketua MPI, Bali Ukur (Ali ) Ginting, dan Dandim 0205/TK diwakili Lettu J.Sinulingga berserta segenap organisasi Kepemudaan Kabupaten Tanah Karo.
(David)